DIRUT BERHARAP TINGKATKAN TERUS KUALITAS PELAYANAN

Mon, 19 Nov, 2018


Pelaksanaan Apel Korpri dan apel kebersamaan di lingkungan RSUP Kandou Manado digelar Senin, 19 November 2018 di halaman gedung Cardio Vascular and Brain Center (CVBC) dan diikuti oleh seluruh anggota Korpri bersama Pegawai Non PNS. Direktur Utama Dr. dr. Jimmy Panelewen, Sp.B-KBD dalam amanatnya menyampaikan beberapa hal penting pertama “kita jangan lengah terhadap upaya-upaya untuk mempertahankan elemen dan standar dari akreditasi, baik itu KARS maupun JCI yang sudah kita raih. Lanjut Panelewen “Kita boleh merasakan euforia JCI, tetapi kita jangan sampai terlena dengan apa yang sudah menjadi komitmen kita bersama, yakni untuk mempertahankan, dan meningkatkan komitmen kita agar supaya kita tidak terpuruk terlalu dalam.” Dikatakan pula bahwa kita terus berupaya untuk bagaimana menjaga apa yang telah kita capai dan meningkatkan apa yang ada sekarang ini, agar nantinya tiga tahun ke depan bila dilakukan kembali survei JCI, maka proses dan penilaian itu, akan jauh lebih baik dibandingkan dengan survei yang pertama ini termasuk juga dalam menghadapi akreditasi internasional apakah itu JCI atau KARS internasional. Tapi mungkin yang SNARS nya, karena ada beberapa bagian yang dituntut oleh SNARS yang kita belum punya, salah satunya mengenai pelayanan geriatri. Yang merupakan standar yang ada di SNARS, jadi mau tidak mau suka atau tidak suka geriatri ini kita harus bikin semacam One of Service. Oleh karena itu Dirut menekankan agar kita meningkatkan lagi pemasaran rumah sakit yaitu kita harus dapat menjual layanan kepada masyarakat bahwa kita sudah memiliki beberapa peralatan yang cukup canggih serta tenaga-tenaga dokter yang profesional. Ia berharap kita terus meningkatkan kualitas pelayanan rumah sakit kita agar kesejahteraan pun akan kita rasakan bersama, pungkasnya. (hukormas/ch)