KUNJUNGAN WAWALI MANADO DI RSUP KANDOU DAPAT APRESIASI DARI KELUARGA PASIEN

Thu, 10 Jan, 2019


Kunjungan Wakil Wali Kota Manado Mor Dominus Bastiaan dan Wakil Ketua TP-PKK Imelda Bastiaan Markus SE, diberikan apresiasi para keluarga pasien yang sedang dirawat di ruang perawatan Irina E RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. Para Keluarga pasien yang sedang dirawat itu mereka adalah pasien yang terdiagnosis menderita penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang sedang mewabah di daerah ini. Pada kesempatan tersebut, Mor memberikan semangat kepada pasien dan keluarga pasien agar tetap berdoa, dan mempercayakan penanganan medis kepada para dokter dan perawat dan terus berharap agar cepat sembuh. Sementara itu Plt Kasubag Hukum, Organisasi, dan Hubungan Masyarakat RSUP Prof. dr. R. D. Kandou Manado Jhon Robert Tuwaidan, ST, M.Si menerangkan, “kunjungan Wawali bersama tim didampingi Kabid Pelayanan Medik dr. Hanry Takasenseran, Kepala Irina E Ns. Abram Babakal, S.Kep, dan sejumlah dokter spesialis anak dan meninjau perawatan pasien di ruang PICU dan ruang Rawat Inap E Bawah," terang juru bicara RS terakreditasi internasional tersebut. Lanjut Tuwaidan penanganan seluruh pasien dilaksanakan secara optimal, baik itu yang dikategorikan gawat darurat maupun intensif. (hukormas/ch)