135 CALON CO-ASS SIAP IKUT PELATIHAN DI RSUP KANDOU

Mon, 10 Apr, 2017


Direktur SDM dan Pendidikan Dr. dr. Jimmy Panelewen, Sp.B-KBD didampingi Wakil Dekan I Bidang Akademik Dr. dr. Billy Kepel M.Med,Sc, Ketua Program Studi P3D Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Manado Dr. dr. Christy Manoppo, Sp.A (K), Kepala Bagian Diklit Dra. Marieta Moningka, Kepala Instalasi Diklat Dra. Sisca Hutadjulu, MSi membuka acara penerimaan sekaligus pelatihan BHD, Patient Safety, Infeksi Nosokomial dan K3RS bagi 135 Mahasiswa Kedokteran Unsrat Manado yang akan melakukan praktik lapangan (Co-Ass) selama 2 tahun di RSUP Kandou Manado. Seperti biasanya sebelum melakukan praktik lapangan mereka akan dibekali dengan berbagai pelatihan penanganan kegawatdaruratan. Selama kurang lebih 4 hari bersama Tim TOT RSUP Kandou Senin, 10 – Kamis 14 April 2017. Dr. dr. Jimmy Panelewen, Sp.B-KBD dalam sambutannya mengatakan bahwa dalam proses pendidikan kedokteran, mereka yang akan berprofesi sebagai dokter selalu menjaga komunikasi yang baik dengan pasien dan menjaga citra yang baik di mata masyarakat. Dan pihaknya bakal memaksimalkan para mahasiswa, supaya memperoleh yang terbaik di masa praktik lapangan.
Pada kesempatan yang sama Wakil Dekan I Bidang Akademik Dr. dr. Billy Kepel, M.Med,Sc menyampaikan, praktik lapangan ini kiranya dapat memberikan manfaat dan menambah pengetahuan serta memberikan pengalaman bagi mahasiswa kedokteran untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang lebih besar, di masa yang akan datang dan selalu berharap agar tetap
menjaga nama baik civitas selama melakukan praktik di RSUP Kandou.(ch)